Ini Tampilan iPhone Lipat Apple

Desainer Antonio De Rosa merilis gambar konsep iPhone berlayar lipat.

Elever – Sejumlah rumor yang beredar mengindikasikan bahwa Apple tengah mengembangkan iPhone berlayar lipat. Namun untuk memasarkannya di pasar, Apple dilaporkan masih membutuhkan waktu yang panjang.

Selain informasi tersebut, belum tersedia informasi lain menyoal ponsel ini, termasuk desain yang akan diusungnya. Mengutip GSM Arena, desainer Antonio De Rosa merilis sejumlah gambar konsep menampilkan prediksinya soal desain iPhone layar lipat ini.

Perangkat pada gambar konsep yang hanya merupakan prediksi dan bukan desain resmi ini disebut De Rosa dengan nama iPhone Air. Berdasarkan gambar tersebut, De Rosa membayangkan perangkat sebagai ponsel lipat dengan desain serupa Samsung Galaxy Z Flip series.

Pada sebagian besar bagian, perangkat pada gambar konsep ini tampil menyerupai iPhone, namun dengan engsel di bagian tengah yang mendukung kemampuan lipat dari ponsel ini. Konsep De Rosa ini juga menampilkan sejumlah kecil perubahan desain, termasuk poni layar dan kamera belakang.

Bagian belakang ponsel digambarkan De Rosa hanya menjadi lokasi penyematan kamera dan layar terintegrasi berkemampuan menampilkan tanggal dan notifikasi. Sementara itu, sebagian besar laporan terbaru mengindikasikan bahwa Apple tengah menguji coba berbagai prototipe.

Namun Apple dilaporkan skeptis soal perangkat ini, dan lebih memilih untuk mengamati perjalanan teknologi ini terlebih dahulu. Sebelumnya, Apple merilis iOS 15.3.1 dan iPadOS 15.3.1, ditujukan untuk memperbaiki kerentanan genting terkait dengan WebKit.

Kerentanan ini memungkinkan situs berbahaya untuk mengeksekusi kode pada sejumlah model perangkat Apple, termasuk iPhone 6 dan model lebih baru, seluruh model iPad Pro, iPad Air 2 dan model lebih baru, iPad generasi kelima dan model lebih baru, iPad mini 4 dan model lebih baru, serta iPod Touch generasi ketujuh.

Sementara itu, reporter Mark Gurman menyebut bahwa Apple menargetkan tanggal 8 Maret sebagai tanggal penyelenggaraan acara musim semi, bertujuan untuk memamerkan iPhone SE berharga terjangkau dengan dukungan 5G.

Tinggalkan komentar